Yayasan Adi Upaya
YASAU

Kepala Staf TNI - Angkatan Udara

 

 

Informasi Umum

 

Sejarah

Visi/Misi

Simbol

Petinggi

Menuju Unnur

 

 

 

 

 

 

 

     

    1. Umum

      a. Bentuk : Perisai berbentuk segi lima

      b. Tata warna : Biru, merah, hitam, putih, dan kuning

      c. Gambar : Sayap Garuda (tanpa kepala dan kaki), Melati setengah kuncup, buku terbuka, dan api

      d. Susunan : Seperti gambar di atas

    2. Arti/makna

      a. Arti keseluruhan dari lambang adalah Unnur bernaung di bawah Yayasan Adi Upaya dan didirikan pada tanggal 8 September 1999, bertekad untuk mengisi anak-anak bangsa dengan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berpedoman kepada Tridharma perguruan tinggi, serta menjadikan dan membawa mereka menjadi sumber daya manusia yang mempunyai cakrawala pandang yang luas, seluas matra dirgantara yang merupakan tugas pokok TNI Angkata Udara agar bermanfaat bagi bangsa Indonesia dengan jiwa yang diterangi oleh semangat Pancasila sebagai dasar negara Indonesia.

      b. Rincian Makna

      • Bingkai/perisai berbentuk segi lima berwarna merah menunjukkan bahwa Unnur bernaung dibawah Yayasan TNI-AU Adi Upaya.
      • Melati setengah kuncup menyatakan anak bangsa yang akan dibina menjadi sumber daya manusia yang bermanfaat.
      • Burung Garuda dengan sayap terkembang malambangkan pembawa yang perkasa. Sayap Garuda dengan masing-masing 9 (sembilan) helai bulu menyatakan bahwa Unnur berdiri pada tahun 1999. Bulu ekor 3 (tiga) helai melambangkan bahwa dalam meningkatkan mutu sumber daya manusia selalu berpedoman kepada Tridharma perguruan tinggi.
      • Buku yang terbuka melambangkan ilmu pengetahuan dan teknologi.
      • Api dengan 5 (lima) lidah api menyatakan bahwa Pancasila merupakan sumber penerang jiwa.
      • Warna dasar biru melambangkan cakrawala pandang yang luas.

    1. Bendera Universitas

      a Warna dasar : Kuning Emas
      b. Bentuk : Empat persegi panjang ukuran 120 X 90 cm dengan jumbai-jambai panjang 9 cm
      c. Gambar : Lambang /logo Unnur (tepat di tengah- tengah )

    2. Bendera Fakultas Teknik
      a. Warna dasar : Biru muda
      b. Bentuk : Empat persegi panjang ukuran 120 X 90 cm dengan jumbai-jumbai panjang 9 cm
      c. Gambar : Lambang/logo Unnur (tepat di tengah- tengah)

    3. Bendera Fakultas Ilmu Komputer dan Informatika

      a Warna dasar : Jingga

      b. Bentuk : Empat persegi panjang ukuran 120 X 90 cm dengan jumbai-jambai panjang 9 cm

      c. Gambar : Lambang/logo Unnur (tepat ditengah-tengah)

    4. Bendera Fakultas Ekonomi

      a. Warna dasar : Kuning

      b. Bentuk : Empat persegi panjang ukuran 120 x 90 cm dengan jumbai-jumbai panjang 9 cm

      c. Gambar : Lambang/logo Unnur (tepat di tengah- tengah)

    Bendera Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

      a  Warna dasar : Biru tua

      b. Bentuk : Empat persegi panjang ukuran 120 x 90 cm dengan jumbai-jumbai panjang 9 cm

      c. Gambar : Lambang/logo Unnur (tepat di tengah-tengah

     

    6 Tiang Bendera

      a. Bahan : Kayu berwarna coklat tua (dipelitur) dan dihiasi dengan logam kuningan

      b.Ukuran

        1) Tinggi : 255 cm

        2) Garis tengah : 5 cm

        3) Mastaka/mahkota

        Pada bagian atas berbentuk kuncup bunga melati dengan alas kelopak daun berbentuk bokor dan 3 (tiga) cincin. Pada kiri- kanannya terdapat sayap garuda. Mastaka/mahkota terbuat dari kuningan dengan ukuran:

        a) Tinggi bagian tengah : 25,5 cm

        b) Tinggi bagian samping/sayap : 5 cm